Dolar Potensi Capai 91.20 - Kedai Saham

Loading...

Tuesday, December 23, 2014

Dolar Potensi Capai 91.20

kedaitrader.com - Indeks Dolar AS lanjutkan pengautan – bertahan diatas level 89 dan saat ini tengah mencoba menembus level 90. Dolar menguat karena faktor fundamental yang cukup kuat dari ekonomi Amerika mulai terlihat lebih menonjol dari ekonomi Negara-negara lainnya yang justru mengalami resesi.

Dolar menyelesaikan sesi perdagangan semalam dengan keuntungan sebesar 12 poin atau 0.13% berakhir pada level 89.75 , setelah sebelumnya sempat bergerak mencapai level tertinggi nya pada 89.84.

Yen melemah terhadap dolar dan diperagangkan mencapai level tinggi Senin (22/12) pada 120.077, dan berakhir pada level 120.055, naik sebanyak 53 poin atau 0.44%.

Pagi ini, indeks dolar AS dibuka melemah tipis dan diperdagangkan pada kisaran 89.74 saat berita ini ditulis.  Secara Teknis dolar diperkirakan akan bertahan pada level tinggi dan berpotensi menguat hingga 91.20 tertinggi Maret 2006.

Perhatikan level resistance dolar pada 90.00 , jika dolar mampu bertahan diatas level tersebut – maka dolar akan melanjutkan keuntungannya dan memberika tekanan turun yang cukup besar bagi pasar rival utamanya dan pasar komoditas.


No comments:

Post a Comment