Analisa Emas - 6 Februari 2015 - Kedai Saham

Loading...

Friday, February 6, 2015

Analisa Emas - 6 Februari 2015

kedaitrader.com -       Emas diperdagangkan melemah tajam selama sesi perdagangan Kamis (5/2), kehilangan daya Tarik ditengah spekulasi bailout Yunani yang semakin pelik dan mendorong besarnya spekulasi dipasar mata uang Eropa. Data Klaim Pengangguran AS yang dirilis cukup baik telah memperbesar tekanan turun dipasar emas selama sesi perdagangan Amerika semalam.

Emas spot menyelesaikan sesi perdagangan Kamis (5/2) dengan kerugian sebesar $6.70 atau 0.53% berakhir pada $1,262.700 per troy ounce, setelah sebelumnya sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,273.910 dan serendah $1,256.130. Dalam sepekan lalu, Emas catatkan kerugian sebesar $10.40 atau 0.80%. 

Emas berjangka kontrak April sebagai kontrak teraktif saat ini menyelesaikan sesi perdagangan Kamis (5/2)  dengan keuntungan sebesar $1.80 atau 0.10% berakhir pada level $1,262.70 per ounce di Divisi Comex New York Mercantile Exchange. Dalam sepekan lalu, emas berjangka catatkan kerugian sebesar $13.50  atau 1.04%.



No comments:

Post a Comment