Market Review : Babak Baru Politik AS, Peluang Bawa Emas Volatile - Kedai Saham

Loading...

Friday, July 28, 2017

Market Review : Babak Baru Politik AS, Peluang Bawa Emas Volatile

Market Review : Babak Baru Politik AS, Peluang Bawa Emas Volatile

kedaitrader.com - Pasar emas terkoreksi selama sesi perdagangan Kamis (27/7) mencapai level terendah hariannya pada $1,254.25 merespon penguatan dolar setelah dalam dua pekan terakhir mencatatkan kerugian tajam.

Index Dolar AS menguat sebagai aksi profit taking – meski sederetan data AS disesi Kamis dirilis dengan hasil yang mengecewakan.

Dalam data yang dirilis menunjukkan bahwa Klaim Pengangguran AS tercatat naik menjadi 244K dari 233K pada pekan sebelumnya. Sementara Core Durable Goods Orders AS tercatat naik sebanyak 0.20% selama periode Juni. Data dirilis lebih rendah dari perkiraan dan data sebelumnya pada 0.40% (F) dan 0.30% (P).

Pada sesi perdagangan Kamis (27/7), Harga emas spot ditutup turun sebesar $1.05 atau 0.08% berakhir pada level $1,258.90, setelah sebelumnya sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,264.90 dan serendah $1,254.25.

Sementara dipasar emas berjangka kontrak Agustus, harga emas ditutup naik sebanyak $10.60 atau 0.90% berakhir pada level $1,260.00.

Sementara index dolar AS ditutup naik sebanyak 47 poin atau 0.50% berakhir pada level 93.17, setelah sebelumnya sempat diperdagangkan hingga setinggi 94.13 dan serendah 93.17.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar emas diperkirakan akan diperdagangkan cukup volatile ditengah disepakatinya sanksi terbaru As terhadap Rusia atas keterlibatan Rusia dalam pemilu AS 2016 lalu.

Merespon hal tersebut, maka akan terjadi babak baru dalam konflik politik AS yang akan menyeret President Donald Trump sebagai pihak terkait persekutuan dengan Rusia.

Selain itu, hari ini pasar juga akan terfokus pada data GDP AS yang akan dirilis malam nanti pada pukul 19:30 GMT+7.

Secara teknis, Hari ini emas diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran $1,266.50 - $1,243.00.

======================================
Analisa 
======================================

Day Range : 1,266.50 - 1,243.00
Outlook / Trend : Positif

Resistance : 1,266.50 ; 1,273.90 ; 1,283.20
Support : 1,251.60 ; 1,243.00 ; 1,235.10

No comments:

Post a Comment