Market Review : Konflik Korea Utara Terus Dukung Penguatan Emas - Kedai Saham

Loading...

Wednesday, September 6, 2017

Market Review : Konflik Korea Utara Terus Dukung Penguatan Emas

kedaitrader.com - Harga emas diperdagangkan volatile disesi perdagangan Selasa (5/9) merespon kembali dibukanya pasar Amerika paska libur hari buruh dan sederetan berita fundamental yang mendorong harga emas berhasil mencapai level tertinggi baru sejak satu tahun terakhir. 

Sepanjang sesi perdagangan Selasa pasar terfokus pada penolakan Rusia terhadap sanksi yang baru untuk Korea Utara sebagai negara sekutunya. 

Sementara itu, pasar juga cenderung diuntungkan dari rencana kembali dilakukannya test ICBM pada 9 September bersamaan dengan memperingati Independence Day Korea Utara.

Serangkaian berita tersebut terus memberikan angina safe-haven bagi pasr emas dan Yen Jepang.

Pada Selasa (5/9) emas spot ditutup naik sebanyak $5.75 atau 0.43% berakhir pada level $1,339.40 , setelah sebelumnya sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,344.00 dan serendah $1,325.94.

Dipasar emas berjangka, emas kontrak Desember ditutup naik sebanyak $14.10 atau 1.1% berakhir pada level $1,344.50.

Secara fundamental, harga emas akan terus terfokus pada perkembangan terbaru seputar ketegangan di Korea Utara. Dimana konflik tersebut semakin membuat beberapa pihak termasuk PBB untuk memberikan sanksi terhadap Korea Utara.

Secara teknis, Hari ini emas diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran $1,346.00 - $1,328.30.

======================================
Analisa
======================================

Day Range : 1,346.00 - 1,328.10
Outlook / Trend : Positif

Resistance : 1,346.00 ; 1,352.50 ; 1,357.90
Support : 1,335.10 ; 1,328.30 ; 1,321.70

No comments:

Post a Comment