Market Review : Emas Peluang Keluar Range Dipertengahan Pekan Ini - Kedai Saham

Loading...

Wednesday, October 23, 2019

Market Review : Emas Peluang Keluar Range Dipertengahan Pekan Ini

Market Review : Emas Peluang Keluar Range Dipertengahan Pekan Ini

kedaitrader.com - Harga emas terus bergerak dalam range yang sangat sempit kurang dari $10 disesi perdagangan Selasa (22/10) ditengah kehati-hatian pasar jelang Vote Parlemen Inggris.

Emas terus terdiam bahkan hingga perdagangan hari ini, karena minimnya data dan respon datar pasar akan hasil vote parlemen Inggris.

Dalam vote semalam, Parlemen Inggris kembali menolak rencana Brexit yang direncanakan pada 31 Oktober dan mengharapkan adanya perpanjangan waktu setidaknya hingga Januari 2020 mendatang.

Pagi ini, Harga emas terus flat – stabil dikiarn dalam kiran harga dalam hampir dua pekan terakhir.

Disesi perdagangan Selasa (21/10) , Harga emas spot ditutup naik sebesar $3.25 atau 0.23% berakhir pada $1,487.45 per troy ounce, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,488.85 dan serendah $1,480.70.

Sementara emas berjangka kontrak Desember ditutup turun sebesar $0.60 atau 0.04% berakhir pada $1,487.50 per troy ounce di Divisi Comex.

Memasuki sesi perdagangan hari ini (23/10) Pasar emas dan global akan sepi dari rangkaian data ekonomi.  Pasar global akan terfokus pada perkembangan BREXIT perihal Draft perpanjangan BREXIT.

Diluar dari perihal BREXIT Pasar juga akan terus memantau peluang pemangkasan suku bunga Fed pada 30 Oktober 2019 mendatang. Probaiblity pemangkasan suku bunga Fed bertahan diatas 80% dalam pekan ini.

Secara teknikal, Hari ini harga emas diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran  $1,505.00 - $1,487.00.

--

No comments:

Post a Comment