Market Review : Stimulus Fed, Potensi Dorong Emas Kembali Menguat - Kedai Saham

Loading...

Tuesday, October 15, 2019

Market Review : Stimulus Fed, Potensi Dorong Emas Kembali Menguat

kedaitrader.com - Pasar emas diperdagangkan rebound pada sesi perdagangan awal pekan ini (14/10) setelah mengalami penurunan tajam pada akhir pekan lalu.

Harga emas, Dolar dan Yen Jepang maih terus bergerak searah  diperdagangkan melemah karena minimnya daya tarik safe haven ditengah meredanya konflik politik perang dagang dan Brexit.

Memasuki sesi perdagangan hari ini, pasar emas, Dolar dan Yen akan kembali bergerak dalam korelasi tradisionalnya - bergerak berlawanan ditengah aksi stimulus oleh the Fed.

Fed dikabarkan akan mulai lakukan pembelian Obligasi pada 15 Oktober sebesar $60 milyar setiap bulanya.

Pagi ini, harga emas bertahan diatas level $1,490 - berada pada level $1,492 per troy ounce saat berita ini ditulis.

Disesi perdagangan Senin (14/10) , Harga emas spot ditutup naik sebesar $5.80 atau 0.39% berakhir pada $1,492.80 per troy ounce, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,497.00 dan serendah $1,483.15.

Sementara emas berjangka kontrak Desember ditutup turun sebesar $8.90 atau 0.60% berakhir pada $1,497.60 per troy ounce di Divisi Comex.

Memasuki sesi perdagangan hari ini (15/10) Pasar emas dan global masih akan sepi dari serangkaian data ekonomi Amerika.

Pasar akan terfokus pada aksi pembelian obligasi Fed.

Diluar fundamental tersebut, pasar juga akan terus memantau peluang pemangkasan suku bunga Fed pada 30 Oktober 2019 mendatang dan perkembangan Brexit.

Secara teknikal, Hari ini harga emas diperkirakan akan diperdagangkan pada kisaran  $1,505.00 - $1,485.00.

--

No comments:

Post a Comment