Analisa Emas Hari Ini : Minim Data , Emas Potensi Flat Diawal Pekan - Kedai Saham

Loading...

Monday, December 7, 2020

Analisa Emas Hari Ini : Minim Data , Emas Potensi Flat Diawal Pekan

Market Review : Minim Data , Emas Potensi Flat Diawal Pekan

kedaitrader.com - Harga emas dibuka melemah pada awal sesi perdagangan pekan ini (7/12). Terkoreksi dari sesi tertinggi pekan lalu setelah merespon rangkaian laporan Tenaga Kerja AS yang dirilis mix pada Jumat lalu.

Harga emas hanya ditutup turun tipispada akhir pekan lalu bertahan diatas level $1830 per troy ounce.

Dalam data yang dirilis menunjukkan bawah Nfap AS dirilis naik 245K jauh dibawah perkiraan pada 469K. Sedangkan tingkat pengangguran AS tercatat turun pada level 6.7% dari 6.9% pada November.

Dipasar spot harga emas ditutup turun $2.84 atau 0.13% berakhir pada level $1,837.91 per troy ounce, setelah sempat diperdagangkan hingga setinggi $1,848 dan serendah $1,828.00

Emas berjangka kontrak Februari - sebagai kontrak teraktif saat ini ditutup turun sebanyak $1.10 atau 0.10% berakhir pada level $1,840.00 per troy ounce di Divisi Comex.

Memasuki sesi perdagangan pekan ini, pasar emas dan global akan terfokus pada rangkaian laporan Inflasi Amerika (CPI - PPI) dan pertemuan Bamk Sentral Eropa pada Kamis mendatang.

Awal pekan ini, pasar emas berpotensi terkoreksi tipis dan akan bertahan diatas level $1,810. 

====================================
Subscribe for details & LIVE Recommendation ; News by Whatsapps

Silahkan hubungi Kami untuk pertanyaan seputar Produk dan Pendaftaran member Kedai Trader Platinum 

Ghinie 

Telp : +6281288838703
E-mail : kedaitrader@gmail.com

   

No comments:

Post a Comment